Untuk mengunduh software ini silakan menuju bluestacks.com. Ukurannya lumayan gede yaitu sekitar 100mega. Update: versi alphanya sudah berakhir, jadi tdk ada linknya di website mereka. Kalau ingin mengunduh coba lewat link ini – download. Jika memakai Windows xp memerlukan Windows Installer 4.5dan Net Frameworks 2.0 sp2.
Ini tampilan halaman utama. Dengan mengklik menu dipaling kanan akan muncul beragam aplikasi bawaan.
Menjalankan aplikasi Twitter untuk Android secara full screen.
Aplikasi Facebook juga berjalan dengan lancar.
Berikut ini demo videonya
Fitur BlueStacks:
- Bisa full screen dan rotasi.
- Untuk menambah aplikasi bisa secara online dari website BlueStacks.
- Dapat menambah aplikasi dengan mengirim dari ponsel Android Anda.
- Jika dipakai di netbook ukuran akan pas, tidak seperti Youwave yang terlalu besar.
- Ringan, tidak begitu berat. Berjalan dengan lancar saat dicoba di netbook.
- Tidak berbayar.
Kelemahannya:
- Tidak terdapat layar depan (home screen) untuk menambahkan widget.
- Tidak terdapat menu untuk menambah aplikasi secara offline. Namun ada triknya untuk menambah apk secara manual. Caranya ada disini.
BlueStacks masih versi alpha, sehingga belum begitu lengkap fiturnya. Namun lumayan bagus untuk dipergunakan. Selengkapnya silakan baca-baca dibluestacks.com.
Semoga Bermanfaat
Baca Juga
0 komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa tinggalkan komentar :D