Beberapa waktu lalu Xl merilis sebuah aplikasi dengan tajuk Xl Kl1k. Dengan aplikasi ini pengguna bisa menikmati beragam sosial media dengan cepat dan murah. Aslinya disertai dengan peluncuran Perdana Kl1k, namun tanpa perdana barupun tampaknya aplikasi ini bisa berjalan.
Untuk mengunduh silakan menuju xlkl1k.com. Aplikasi besutan Blaast ini berbasis java, ukurannya sekitar 30anKB. Fitur yang diusung yaitu Facebook, Twitter, Blaast Messenger, Blog Mig33, Yahoo Messenger serta Game Monster Fight.
Tampilan depannya seperti ini. Kalau mau update ke Facebook dan Twitter secara bersamaan bisa melalui kotak update status yang paling atas.
Bisa buat Facebookan. Tapi cuma update status saja, tidak bisa upload foto atau baca pesan.
Buat berkicau di Twitter.
Tersedia fitur untuk update blog Mig33.
Ada game Monster Fight. Tapi ini bukan game yang beneran adu jotos. Melainkan game simulasi.
Untuk chat tersedia Blaast Messenger dan Yahoo Messenger. Sayangnya Yahoo Messenger belum jalan. Baru bisa dipakai tanggal 28 Februari 2012. Aplikasi ini modelnya seperti Snaptu. Jadi halaman yang dibuka berbasis web. Selain itu halaman yang dibuka dikompress dahulu sehingga lebih irit.
Xl Kl1k ini lumayan cepat dan bisa dipakai di ponsel-ponsel low end yang mendukung java. Minusnya: tampilannya minimalis dan fiturnya masih belum selengkap jejaring sosial aslinya.
Semoga Bermanfaat
0 komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa tinggalkan komentar :D